Menhan Sjafrie Laporkan Kondisi Keamanan Nasional ke Prabowo

Menhan Sjafrie Laporkan Kondisi Keamanan Nasional ke Prabowo

Nusantaratv.com - 26 Januari 2026

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto bersama Menhan RI Sjafrie Sjamsoeddin mendampingi Presiden RI Prabowo Subianto dalam Rapat Evaluasi Percepatan Pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) yang digelar secara virtual dengan jajara (Foto : BPMI Setpres)
Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto bersama Menhan RI Sjafrie Sjamsoeddin mendampingi Presiden RI Prabowo Subianto dalam Rapat Evaluasi Percepatan Pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) yang digelar secara virtual dengan jajara (Foto : BPMI Setpres)

Penulis: Ramses Manurung

Nusantaratv.com-Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin mengungkapkan dirinya bertemu Presiden Prabowo Subianto untuk menyampaikan laporan mengenai situasi keamanan nasional selama Presiden menjalani kunjungan kenegaraan ke luar negeri, serta perkembangan kinerja sejumlah satuan tugas (satgas) di bawah jajaran TNI.

Laporan tersebut disampaikan dalam pertemuan terbatas yang berlangsung di kediaman Presiden Prabowo di Hambalang, Bogor, Jawa Barat, pada Minggu (25/1).

Sjafrie menjelaskan, Presiden meminta laporan terkait kondisi keamanan saat dirinya meninggalkan Tanah Air. Dalam pertemuan itu, Sjafrie menyampaikan bahwa situasi nasional tetap aman, terjaga, dan terkendali selama Presiden berada di luar negeri.

Selain kondisi keamanan, Sjafrie juga melaporkan kinerja Satgas Kuala yang mulai bekerja sejak 14 Januari 2026. Satgas tersebut telah melakukan sejumlah pengerukan lumpur sedimen di aliran Sungai Aceh Tamiang sebagai bagian dari upaya pemulihan wilayah yang sebelumnya terdampak banjir dan tanah longsor pada November 2025.

Ia juga menyampaikan perkembangan tugas Satgas Jembatan yang membangun jembatan darurat di sejumlah jalur darat di Sumatera yang terputus akibat bencana alam.

Tak hanya itu, Sjafrie turut melaporkan hasil operasi pengamanan TNI di wilayah Papua. Ia menyebut, operasi yang dilakukan menunjukkan peningkatan tingkat keberhasilan.

Presiden Prabowo Subianto (dua kiri) didampingi Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin (kiri) menyantap nasi goreng dan telor ceplok yang dimasak oleh sejumlah prajurit TNI dan ibu-ibu pengungsi di posko pengungsi SDN 05 Kayu Pasak, Salareh Aia, Kabu (Antara)

Dilansir dari Antara, dalam pertemuan tersebut, Presiden Prabowo juga memberikan arahan agar pengelolaan anggaran dilakukan secara efektif dan efisien. Presiden menekankan pentingnya akuntabilitas serta meminta agar aparat menindak tegas setiap penyimpangan penggunaan anggaran negara di lingkungan TNI.

Sjafrie menegaskan Presiden sangat cermat dalam mengingatkan para staf dan jajaran agar pengelolaan anggaran negara dilakukan secara bertanggung jawab.

Sebelumnya, Presiden Prabowo Subianto memimpin rapat terbatas di kediamannya di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, pada Minggu (25/1), untuk mengevaluasi pelaksanaan berbagai program strategis nasional. Rapat tersebut digelar kurang dari 24 jam setelah Presiden kembali ke Indonesia usai merampungkan rangkaian kunjungan luar negeri ke Inggris, Swiss, dan Prancis.

Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya menjelaskan rapat berlangsung sejak siang hingga malam hari dan dihadiri sejumlah menteri serta pejabat tinggi negara.

Dalam rapat tersebut, Presiden menerima laporan perkembangan berbagai sektor strategis, antara lain pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih yang disampaikan Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan, laporan sektor energi dan migas dari Menteri ESDM Bahlil Lahadalia, serta kerja sama pendidikan tinggi dari Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi Brian Yuliarto.

Presiden juga menerima laporan kondisi sektor keuangan dan perbankan dari Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa. Di bidang pertahanan dan keamanan, laporan disampaikan oleh Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin bersama Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto.

Sementara itu, Jaksa Agung ST Burhanuddin turut melaporkan kinerja penertiban kawasan hutan nasional kepada Presiden dalam rapat terbatas tersebut.

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close